Kamis, 02 Februari 2012

Undip Siap Terima 60% Calon Mahasiswa Luar Jateng 2012

Diposting oleh Unknown di 12.52
Pendaftaran Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) Jalur Undangan 2012 Universitas Diponegoro (Undip) Semarang , telah mulai di buka. Tahun ini Undip menyediakan kouta 60% untuk calon mahasiswa yang berada di luar provinsi Jateng. Dan untuk sisanya 40% lagi di isi untuk wilayah Jateng.


"Jadi 60 persen itu dapat diisi oleh lulusan siswa yang berasal dari sekolah di seluruh Indonesia. Pendaftaran jalur undangan ini dibuka bersama-sama dengan perguruan tinggi negeri (PTN) lainnya, yakni mulai 1 Februari 2012," ungkap Kepala UPT Humas Undip Agus Naryoso kemarin.



Pendaftaran dapat dilakukan secara online melalui undangan snmptn.ac.id. Setiap calon mahasiswa yang akan mendaftar sebaiknya mempersiapkan diri dengan baik, mencari informasi tentang jurusan yang akan dipilih, serta prospek ke depannya sehingga tidak salah pilih. 



"Kebijakan kuota ini dimaksudkan memberi kesempatan untuk berkompetisi secara fair bagi semua yang memiliki kemampuan atau prestasi yang baik. Jadi, calon mahasiswa yang berasal dari Jateng tidak perlu ragu untuk mendaftar di Undip karena khawatir didominasi oleh calon mahasiswa dari luar Jateng atau sebaliknya," paparnya. 



Persyaratan yang harus dipenuhi calon pendaftar, di antaranya berkas administratif yang sebaiknya disiapkan mulai dari sekarang. Dengan demikian, pada waktu pendaftaran online dibuka dapat langsung mendaftar tanpa harus kerepotan memenuhi persyaratan yang kurang.



Pendaftaran dibuka sesuai jadwal yang telah ditetapkan. Calon mahasiswa yang sudah lewat dari tanggal pendaftaran tidak akan dilayani bila ada permintaan pendaftaran susulan. 



"Seleksi administrasi akan dilaksanakan pada 9 Maret-15 Mei, sedangkan penentuan diterima atau tidak dilakukan pada 23–24 Mei. Pengumuman dilakukan 24 Mei. Para pendaftar diharapkan selalu mengikuti perkembangan, baik melalui undip.ac.id atau informasi di sekolah masing-masing. Sebab, setiap perkembangan terbaru selalu disampaikan ke sekolah," kata Agus. 



Pembantu Rektor Bidang Akademik (PR I) Universitas Negeri Semarang (Unnes) Agus Wahyudin menilai jalur ini dibuka untuk memberikan kesempatan kepada semua siswa yang berprestasi akademik tinggi untuk memperoleh pendidikan berkualitas. "Selain itu, memberikan kesempatan dan kepercayaan kepada sekolah untuk menjadi bagian dari pelaksanaan seleksi awal di tingkat sekolah," paparnya.



Bagi sobat yang ingin menjadi mahasiswa di PTN ini, sobat harus mendapatkan rekomendasi dari kepala sekolah masing-masing. Kepala sekolahlah yang melakukan pemeringkatan terhadap siswanya sesuai jurusan IPA, IPS, atau Bahasa berdasarkan nilai mata pelajaran yang diujikan dalam UN 2012. "Pada jalur ini pendaftar dapat memilih maksimal dua perguruan tinggi negeri (PTN) yang diminati dan dua program studi pada tiap-tiap PTN. Urutan pilihan PTN dan program studi menyatakan prioritas pilihan," katanya. (susilo himawan/koran si).

0 komentar:

Posting Komentar

 

Blog Sahabat Copyright © 2012 Design by RIDWAN ARDIANSYAH | Sponsored by PinginGaul.com